Elastic-3CX-IP-PBX-XPS-Logo

Penulis Artikel : Nathan Gusti Ryan

Berikut ini saya sharing Step by step Installasi 3CX SoftPhone for Windows 7 sebagai Client dari IP PBX Server Elastix ( OpenSource )3CX SoftPhone ini tersedia pada Platform Under Windows, softphone for iOS ( Mac OS X, iPhone & iPad ), softphone for Android, dll. Dengan 3CX SoftPhone Client ini kita dapat berkomunikasi dengan extention lain berupa IP Phone atau Desktop yang ada dalam Office kita.

Step by step Installasi 3CX SoftPhone for Windows 7 sebagai Client dari IP PBX Server 3CX Phone System sudah saya sharing pada tutorial sebelumnya :

https://thinkxfree.wordpress.com/2014/01/19/step-by-step-installasi-3cx-softphone-for-windows-7-client-ip-pbx-server-3cx-phone-system/

Jika pada tutorial sebelumnya kita mengunakan 3CX Phone System sebagai IP PBX Server-nya, kali ini kita mengunakan Elastix PBX System sebagai IP PBX Server. Tutorial Elastix PBX System dapat dilihat pada link dibawah ini :

https://thinkxfree.wordpress.com/2014/05/13/step-by-step-installasi-elastix-sebagai-ip-pbx-server-telekomunikasi-voip-server-penganti-pbax-tradisional/

 

Sekarang kita mulai installasi 3CX SoftPhone for Windows :

1. Download dulu material / installer-nya disini, lalu lakukan installasi 3CX SoftPhone for Windows 7 :

3CX Phone6 for PC :

http://www.3cx.com/downloads/3CXPhone6.msi

atau :
http://www.4shared.com/file/IYG1HQ5Nba/3CXPhone6.html

 

Elastix-2.4.0-IP-PBX-SERVER-3CX-Phone-Client-Installation-001

2. Klik Next untuk melanjutkan proses.

Elastix-2.4.0-IP-PBX-SERVER-3CX-Phone-Client-Installation-002

3. Tunggu hingga proses installasi selesai. Setelah proses installasi selesai, lalu klik Finish.

Elastix-2.4.0-IP-PBX-SERVER-3CX-Phone-Client-Installation-003

4. Selanjutnya jalankan aplikasi dan akan tampil seperti gambar dibawah ini. Selanjutnya kita klik Create Profile. Selanjutnya kita klik New untuk membuat profile baru.

Elastix-2.4.0-IP-PBX-SERVER-3CX-Phone-Client-Installation-005

5. Tentukan atau isikan data yang berisi : Account Name, Caller ID, Extention, ID, Password dan IP Address Elastix PBX Server. Lalu klik OK setelah entry data selesai.

Elastix-2.4.0-IP-PBX-SERVER-3CX-Phone-Client-Installation-006

6. Setelah Account selesai kita buat, klik OK untuk kembali ke menu utama.

Elastix-2.4.0-IP-PBX-SERVER-3CX-Phone-Client-Installation-007

7. Jika semua konfigurasi yang kita entry benar, dan jaringan LAN juga berfungsi dengan baik maka selanjutnya akan terlihat informasi atau parameter “On Hook” yang berarti 3CX SoftPhone ini telah terkoneksi dengan PBX Server dan siap untuk digunakan untuk melakukan dan menerima telepon.

Elastix-2.4.0-IP-PBX-SERVER-3CX-Phone-Client-Installation-008

8. Selanjutnya kita coba gunakan untuk menelepon extention lain, baik sesama 3CX Softphone, sofphone produk lain, IP Phone, dll .

Elastix-2.4.0-IP-PBX-SERVER-3CX-Phone-Client-Installation-009

9. Kita coba menelepon extention 1007 dari extention 1000, dan bisa berkomunikasi dengan lancar.

Elastix-2.4.0-IP-PBX-SERVER-3CX-Phone-Client-Installation-010

 

Comments
  1. apmultimedia says:

    pak ini klo diinstal di PC, telponnya pakai earphone ya?

  2. Ada video call nya mas ?

  3. caranya biar bisa nelpon ke provider gimana pak ?

Leave a comment